Jumat, 24 Juni 2011

Pembinaan Koperasi Karyawan

Dinas Tenaga Kerja & Transmigrasi Propinsi Jatim Peduli Koperasi Karyawan.
Pada tanggal 20-21 Juni 2011 bertempat di Lawu Room Hotel Sahid Surabaya diadakan Pemantauan dan Pembinaan Terhadap Koperasi Karyawan di 21 Kabupaten di Jatim. Dari 38 Kabupaten di Jawa Timur  ada 21 Kabupaten yang hadir pada acara tersebut. Pemantauan dan Pembinaan dilakukan sehubungan dengan permohonan bantuan/subsidi dari Menakertrans kepada Koperasi Karyawan di Jatim. Pada bulan Februari 2011 telah diajukan permohonan dana bantuan untuk pengembangan usaha Koperasi Karyawan di Jawa timur melalui Dinas Tenaga Kerja & Transmigrasi Propinsi yang melibatkan Disnaker Kabupaten.

Koperasi Karyawan Harta Wijaya Rumah Sakit Kristen Mojowarno Jombang menjadi satu dari antara peserta Acara Pemantauan dan Pembinaan tersebut. Selama 2 hari dengan fasilitas menginap di Hotel Sahid Surabaya yang sejuk saya berada diantara 60 orang Ketua Pengurus Koperasi Karyawan dan 21 Pembina dari Dinas Tenaga Kerja & Transmigrasi Kabupaten. Acara yang dibuka oleh Kepala Dinas Tenaga Kerja & Transmigrasi Propinsi Jatim yang berisikan penjelasan maksud dan tujuan dari Acara Pembinaan, dilanjutkan dengan presentasi dari Koperasi Warga  Semen Gresik. Menurut Kadisnaker  Prop.Jatim, Pengurus Koperasi Karyawan adalah orang-orang terpilih yang diakui mampu oleh Karyawan di lembaga tempat Koperasi berada. Oleh sebab itu Koperasi harus mendapatkan perhatian dari Disnaker sehingga dapat membantu kesejahteraan karyawan melalui Kopkar. Bantuan yang dimaksud adalah subsidi 20 juta bagi Kopkar yang memenuhi persyaratan. Ada pula bantuan Uang Muka perumahan bagi anggota Kopkar melalui Kopkarnya dengan persyaratan tertentu.

Semoga kepedulian Pemerintah melalui Kementrian Tenaga Kerja & Transmigrasi ini mendapatkan respon positif bukan saja di Jawa timur tapi diseluruh Indonesia. Perhatian yang mewujudkan harapan untuk membuat karyawan/pekerja di Perusahaan melalui Koperasi perlu diberi ancungan jempol. Saat ini, kami Pengurus, yang mengikuti acara Pemantauan dan Pembinaan Koperasi Karyawan di Hotel Sahid Surabaya menunggu realisasi bantuan turun ke rekening Koperasi Karyawan untuk digunakan sesuai proposal. Terimakasih untuk semua pihak yang telah memberi pelayanan kepada kami. Tuhan Maha Pengasih  yang akan membalaskan usaha anda semua.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar